Friday, 17 February 2012

nama sama

barusan teman kantorku yang bernama 'steve' dan duduk di kubikel yang agak jauh menghampiri teman satu departemenku yang juga bernama 'steve'. terjadilah percakapan:
a: "hi steve, morning"
b: "morning steve. what can i do to help?"
a: "i want to know about ... bla bla bla"
....
....
percakapanpun diakhiri dengan
b: "anything else, steve?"
a: "no that's all. thanks steve!"
lalu 'steve' a-pun menghilang kembali ke mejanya.

karena aku duduk berseberangan dengan steve b, percakapan itu terdengar cukup jelas dari meja kerjaku. agak absurd kedengarannya karena mereka menyebut nama orang yang diajak bicara selama percakapan, dan lucunya nama keduanya sama. nama orang bule memang itu-itu saja. di kantorku yang warganya tak lebih dari 100 ini saja sudah ada 2 andy, dulu ada 2 chris yang satu sudah pindah, ada 2 dave, 2 mark, 2 martin, 2 neil dan 4 steve!

kalau misalnya kita tidak melihat yang berbicara siapa dengan siapa, atau kita sama sekali tidak mengenal mereka, atau kalau percakapan tadi direkam dan kita dengarkan lagi, aku yakin orang akan bingung dibuatnya. apalagi karena dua-duanya seumur dan berlogat inggris yang hampir mirip, meski mukanya beda. dalam rekaman, pastilah orang menyangka kalau seorang steve sejatinya sedang bicara dengan dirinya sendiri di depan sebuah kaca cermin :-D

untung belum ada orang indonesia yang namanya sama denganku hingga saat ini. terbukti kalau namaku diketik di mesin pencari google, yang muncul ya hanya aku. mungkin saja ada 'nayarini' kedua entah di mana tapi yang pasti ia belum sering beraktivitas di internet. atau jangan-jangan aku malah ngasih ide nama anak dengan namaku gara-gara posting ini ke blog?!



.:kalau kamu suka artikel di atas, mungkin kamu suka ini juga:.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...